Tetap Sehat Meskipun Ada Corona Dan Saat Puasa, Ini Caranya!

Wabah virus corona masih berlangsung sampai sekarang dan terlebih lagi bulan suci ramadhan akan segera tiba dan ini merupakan waktu yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim di dunia untuk bisa segera merayakannya. Tentunya suasananya mungkin akan berbeda karena sekarang kita sedang melakukan aktivitas terbatas dengan hanya berada di dalam rumah demi menghindari virus COVID-19 ini, namun bukan berarti kita mengabaikan kegiatan ibadah kita juga seperti berpuasa.

Kita semua tetap dapat melaksanakan puasa meskipun wabah virus ini ada, akan tetapi mungkin kita harus mengorbankan kemeriahan dari bulan suci ini maka dari itu agar bisa menghadapi tantangan puasa dengan virus ini tubuh kita harus tetap dalam keadaan sehat. Maka berikut ini adalah beberapa tips dan cara terbaik agar kamu bisa melangsungkan kegiatan puasamu dengan baik tanpa perlu khawatir virus ini, jadi simak disini ya!

1. Pastikan kamu rutin mengkonsumsi vitamin C

Peranan dari vitamin C akan sangat penting sekali di bulan puasa dan wabah virus corona ini karena jenis vitamin ini dapat meningkatkan kekebalan tubuh kita yang merupakan senjata satu-satunya bagi kita untuk menghadapi virus ini dan juga agar tidak gampang sakit ketika berpuasa. Kerap sekali orang kekurangan vitamin di waktu sekarang padahal itu sangat penting membuat tubuh kita kuat, apalagi sejatinya corona dapat sembuh hanya dengan memiliki imun yang kuat , jadi sebaiknya setiap harinya jangan lupa mengkonsumsi vitamin C agar proteksi tubuh kita semakin meningkat.

2. Pastikan tubuh tetap terhidrasi dengan baik

Cairan juga menjadi sangat krusial disaat bulan puasa dan di tengah pandemi virus ini karena tubuh sangat mudah kekeringan maka diwajibkan untuk selalu memperhatikan kebutuhan cairan setiap harinya saat berbuka. Maka dari itu tetapkan sebanyak 2 liter selama 1 hari dengan cara 2 gelas saat sudah jamnya sahur kemudian disaat berbuka tambahkan 2 gelas lagi sebelum tidur sehingga bisa kita hilangkan resiko mengalami dehidrasi.

3. Pastikan semua menu berbuka dan saat sahur adalah sehat

Sebisa mungkin gantilah menu makanan kita dengan yang sehat semua saat bulan puasa ini dan abaikan dulu makanan yang tidak terlalu memiliki nilai gizi serta nutrisi, sebaiknya cari makanan yang dapat menambah energi kamu untuk beraktivitas agar tetap tahan berpuasa. Ingatlah dengan mengkonsumsi makanan terlalu manis atau berkabohidrat tinggi ditambah memiliki lemak jenuh justru membuat berat badan meningkat dan nafsu makan tidak terkontrol dengan baik sehingga puasa akan sulit.